BOJONEGORO – Menjelang pergantian tahun, jajaran Pemerintah Kecamatan Bojonegoro bersama unsur TNI dan Polri memperkuat koordinasi keamanan melalui Apel Siaga Menyambut Tahun Baru 2026. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 31 Desember 2025, pukul 16.30 WIB di halaman Mapolsek Kota Bojonegoro.

Apel ini menjadi momentum penting untuk memastikan situasi wilayah tetap kondusif, sekaligus menjadi penutup tahun yang manis setelah Kecamatan Bojonegoro berhasil meraih predikat "Sangat Baik" dengan nilai IKM 97,96 dari Bupati Bojonegoro.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pimpinan tingkat kecamatan (Forkopimcam), di antaranya, Kapolsek Kota Bojonegoro, Danramil Kota Bojonegoro, Sekcam Kecamatan Bojonegoro, Anggota BKP (Bojonegoro Kampung Pesilat), Satpol PP Kecamatan Bojonegoro.

Dalam suasana apel yang khidmat, seluruh personil disiagakan untuk mengantisipasi keramaian malam pergantian tahun. Kehadiran Sekcam Kecamatan Bojonegoro dalam apel ini juga menegaskan bahwa pelayanan publik dan pengamanan wilayah adalah dua hal yang berjalan beriringan.

"Semangat pelayanan 'Sangat Baik' yang telah kita raih tahun ini harus tercermin dalam kesiapsiagaan kita menjaga keamanan masyarakat di malam tahun baru," ungkap perwakilan Forkopimcam dalam sela-sela kegiatan.

Melalui sinergi antara Polsek, Koramil, dan Pemerintah Kecamatan, diharapkan perayaan tahun baru di wilayah Kota Bojonegoro dapat berjalan aman, tertib, dan damai, sejalan dengan komitmen pelayanan prima yang selama ini dijunjung tinggi oleh Kecamatan Bojonegoro.

(Belladina)


By Admin
Dibuat tanggal 02-01-2026
35 Dilihat